Ini Laptop Bunglon yang Bisa Salto 360 Derajat - FERI SULIANTA

FERI SULIANTA

Feri Sulianta's News Relay Berita terkini seputar edukasi hiburan gaya hidup teknologi kesehatan hobi sosial manzone

test banner

Breaking

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Friday, March 2, 2018

Ini Laptop Bunglon yang Bisa Salto 360 Derajat

[Feri Sulianta] Awalnya takut juga mencoba Notebook (Mini Laptop) ini yang satu ini, karena berdasarkan panduannya, si Notebook bisa ditekuk hingga 360 derajat dan ternyata memang bisa, sangat 'luar biasa'. ASUS Chromebook Flip memang sangat Inovatif, karena layarnya yang dapat berputar penuh 360 °, si Notebook bisa bertransformasi menjadi tablet dari yang sebelumnya berupa Notebook, dan juga sebaliknya.
Karena bentuknya sudah menjadi tablet, sudah sewajarnya tersedia touchpad intuitif yang tangap untuk mengontrol multi-touch gesture.
Diperlengkapi dengan kapasitas masa pakai baterai hingga 9 jam, Kamu dapat menikmati Chromebook Flip C100 sepanjang hari untuk beraktivitas tanpa takut kehabisan daya. Chromebook Flip mudah dibawa kemanapun, karena desainnya nan ramping juga ringan.
Gak ragu mengidentifikasi kalau Asus Chromebook Flip ini adalah Laptop Bunglon yang bisa berubah bentuk fungsi dan fitur. Jadi, berdasarkan pernyataan Asus perihal produk Chromebook Flip-nya, si Netbook dapat diatur menjadi:
Mode tablet: jika ingin chatting dengan teman-teman, menggunakan layar sebagai keyboard yang dapat dilakukan tulisan tangan yang telah dilengkapi dengan dukungan multi-bahasa.
Referensi pihak ketiga
Mode layar tenda: Chromebook Flip dibalikkan hingga menyerupai tenda. Dapat mempermudah kamu untuk berbagi foto dan video saat sedang mengobrol dengan posisi bersebrangan, juga memudahkan selfie atau wefie.
Referensi pihak ketiga
Mode laptop: Laptop , eh netbook ini diposisikan layaknya laptop dan jadi lah laptop untuk menyelesaikan pekerjaan yang membutuhkan komputasi, menulis esai, maupun riset sangatlah mudah dengan menggunakan Keyboard dengan ukuran penuh dan touchpad yang luas dengan dukungan gestur multi-finger.
Referensi pihak ketiga
Mode layar berdiri: Dengan layar yang lebih lebar, laptop diatur dengan mode berdiri sehingga dapat dinikmati dengan sempurna saat sedang bersantai dan menikmati film favorit.
Referensi pihak ketiga
Notebook ini dibandrol dengan harga Nett Rp. 4.199.000,-
Kalau kamu mau tau detailnya, ini spesifikasi yang mungkin kamu perlu tahu sebelum membelinya:
Pemilik hak cipta: Ferisulianta

No comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.

Post Top Ad

Responsive Ads Here