Jangan takut memulai startup usaha online,
tidak perlu berpikir terlalu lama untuk merealisasikan bisnis yang Anda sukai,
segalanya mungkin dengan teknologi internet. Kebanyakan orang mengurungkan
niatnya karena bingung dalam mendapatkan produk dan tidak tahu tata cara
berbisnis online.
Nah buku ini akan memberikan solusi dan
menyingkap berbagai strategi dalam sudut pandang bisnis dan teknologi
bertransaksi masa kini, saatnya memiliki perusahaan Anda sendiri.
Buku ini menjelaskan dengan lengkap dan mudah
perihal:
- Peluang memulai start-up bagi
bisnis online.
- Perangkat, media, jalur,
pihak ketiga dan cara berkomunikasi
yang dibutuhkan untuk jual beli online.
- Produk barang dan jasa yang
laris dijual online.
- Cara mendapatkan produk untuk
berjualan online.
- Langkah-langkah penting
berjual beli online bagi perusahaan start-up (pemula).
- Cara meningkatkan faktor
‘trust’ dan memberi rasa aman pada konsumen.
- Strategi dari para pengusaha
online yang sukses.
Penutup buku ini mengetengahkan berbagai strategi dari para pebisnis yang
berhasil memulai bisnisnya dari NOL.
Penulis: Feri Sulianta
Keterampilan:
Pemula, Menengah
Jenis buku:
Tutorial, Referensi
Target pembaca:
Mahasiswa, Karyawan, Praktisi, Dosen, Hobies, Awam, dll